Taekwondo Luwu Sabet 28 Medali di Kejuaraan Al Markaz Cup 2024, Raih Juara Umum 3 CADET

waktu baca 2 menit
Selasa, 10 Sep 2024 15:15 0 1161 Mubaraq Adlu
 

MAKASSAR, LuwuNews – Tim Taekwondo Kabupaten Luwu sukses menyabet seluruh jenis medali, mulai dari perunggu, perak, hingga emas, dalam Kejuaraan Taekwondo Al Markaz Cup 1 2024 yang digelar di Auditorium Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar pada Jumat hingga Minggu (6-8 September 2024).

Kontingen Taekwondo Luwu berhasil membawa pulang 5 medali emas, 12 medali perak, dan 11 medali perunggu, yang mengantarkan mereka meraih posisi Juara Umum 3 kategori Cadet.

“Alhamdulillah, target juara yang kami tetapkan sejak awal berhasil tercapai. Ini adalah hasil dari kerja keras para atlet, pelatih, dan seluruh official,” ungkap Awaluddin Ibrahim, Kepala Pelatih Taekwondo Luwu.

Medali emas berhasil diraih oleh Zahidul Misbah Akib (Under 49Kg), Nur Hasifah (Under 36Kg), Ziqrah Amirullah (Under 46Kg), serta Muh Lutfi Ismail dan Shafa Aulya Akram di kategori Poomsae.

Medali perak diperoleh oleh Ij (Under 33Kg), Kesya (Under 42Kg), Ain Al Zahir (Under 37Kg), Muh Asrul (Under 59Kg), Nabilla Marajang Nisa (Under 42Kg), Muhammad Ali Viqra (Under 52Kg), Muhammad Fathan Viqra (Under 49Kg), Muh Fiqri Amirullah (Under 45Kg), A. Fachri Balawara Waly (Under 27Kg), Alwy Sumpak Liwan (Under 59Kg), Muhammad Rezky Abrianto (Under 34Kg), dan Alfujairah Ramadhani di kategori Poomsae.

Medali perunggu diraih oleh Muhammad Rezky Abrianto (Under 34Kg), Widya Winata (Under 46Kg), Arista Christiyana (Under 32Kg), Carine Soplanit (Under 36Kg), Ahmad Prayata (Under 36Kg), Ayu Fenita (Under 46Kg), Nur Inayah (Under 49Kg), Nurul Hidayah (Under 46Kg), Azalea Assura (Under 52Kg), Andi Umrahyani (Under 42Kg), dan Aurel Anastasyah (Under 55Kg).

Awaluddin menyatakan bahwa perolehan 5 medali emas, 12 perak, dan 11 perunggu ini sesuai dengan prediksi yang sudah ditetapkan sejak awal.

Para atlet yang mewakili Kabupaten Luwu berasal dari berbagai sekolah, termasuk SDN 375 Lalong Selatan, MTs Negeri 1 Luwu, SDN 21 Tadette, SDN 22 Belopa, CIS, SDN 229 Lamunre, MAN Luwu, SMAN 1 Luwu, SMAN 4 Luwu, SMAN 10 Luwu, MA Yaminas, dan Universitas Negeri Makassar.

“Kami berterima kasih kepada Kadis Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Luwu, Kasat Pol PP Kabupaten Luwu, Kepala BPBD Kabupaten Luwu, Direktur RS Batara Guru dr. Daud, serta semua pihak yang telah mendukung suksesnya Taekwondo Luwu dalam kejuaraan ini,” ujar Awaluddin.

Dengan membawa 33 atlet dan meraih total 28 medali, Taekwondo Luwu berhasil mengamankan posisi Juara Umum 3 kategori Cadet. “Kami didampingi oleh tiga pelatih, yaitu Coach Ahmad, Coach Adi, dan saya sendiri sebagai manajer tim,” tutup Awaluddin Ibrahim.